Implementasi Program Persediaan Barang pada CV. Ardho Teknik Bekasi

Penulis

  • Rosidin Rosidin
  • Baginda Oloan Lubis

DOI:

https://doi.org/10.51998/jsi.v6i2.175

Abstrak

Abstract— CV. Ardho Teknik is a company engaged in general trading and services that include sales of mechanical/electrical, engineering tools and spare parts of industrial machinery. The process of receiving incoming goods and outgoing goods is a common occurrence in a company engaged in general trading. CV. ArdhoTeknik is in need of a system of inventory that support and provide satisfactory service for customers and suppliers. Existing systems are still done manually, starting from the recording of goods data, suppliers, customers and storage of other data relating to the process of inventory to the making the reports, so the possibility of mixed files, corrupted and lost is great. The method used in the development of this software using the Waterfall model. The design of this program is the best solution to solve the problems that exist in this company, as well as with a computerized system can be achieved a good business activity. A computerized system is better than a manual system and runs more effectively, efficient and inventory system that is now more conducive than the previous system.

 

Intisari— CV. Ardho Teknik merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan umum dan jasa yang meliputi penjualan mechanical/electrical, alat-alat teknik dan suku cadang mesin-mesin industri. Proses penerimaan barang masuk dan barang keluar merupakan hal yang umumnya terjadi pada sebuah perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan.  CV. Ardho Teknik sangat membutuhkan adanya suatu sistem persediaan barang yang menunjang dan memberikan pelayanan yang memuaskan bagi para customer dan supplier. Sistem yang ada masih dilakukan secara manual, mulai dari pencatatan data barang, supplier, customer dan penyimpanan data-data lainnya yang berhubungan dengan proses persediaan barang sampai pembuatan laporan, sehingga kemungkinan berkas tercampur, rusak dan hilang sangatlah besar. Metode yang digunakan pada pengembangan perangkat lunak ini menggunakan model Waterfall. Perancangan program ini merupakan solusi yang terbaik untuk memecahkan permasalahan yang ada pada perusahaan ini, serta dengan sistem yang terkomputerisasi dapat tercapai suatu kegiatan bisnis yang baik. Sistem yang terkomputerisasi lebih baik dari sistem yang manual dan berjalan lebih efektif, efisien serta sistem persediaan barang yang sekarang lebih kondusif dibandingkan sistem yang terdahulu.

 

Kata Kunci—Program, Persediaan Barang

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2017-11-08